zonaperistiwa.com skyscraper
zonaperistiwa.com skyscraper

KAPOLSEK DAN CAMAT DUKUH PAKIS KOMPAK BERI PEMBINAAN MENTAL ROHANI BOCIL

avatar zonaperistiwa.com

Zonaperistiwa Surabaya - Sabtu, 1 April 2023 pukul 15.30 wib bertempat di ruang tengah Mako Polsek Dukuh Pakis sore tadi Kapolsek Dukuh Pakis Polrestabes Surabaya Kompol Mohammad Irfan,S.E,S.I

K dan Camat Dukuh Pakis Annita Hapsari Sesoria, S.STP memberikan pembinaan mental rohani kepada 9 anak dibawah umur atau biasa disebut bocil / bocah kecil.

Pada kegiatan pembinaan mental rohani terhadap 9 bocil yang berhasil diamankan pagi tadi terdiri atas 7 bocil terlibat perang sarung dan 2 bocil terlibat balap liar telah dihadirkan masing masing orang tuanya.

Kapolsek Dukuh Pakis dan Camat Dukuh Pakis didampingi oleh Kanit Reskrim dan Kasi Trantib Kecamatan Dukuh Pakis melakukan pembinaan mental rohani kepada bocil dengan rangkaian kegiatan meliputi para bocil bersujud dihadapan orang tua masing masing untuk meminta maaf atas ulahnya yang mengganggu ketenteraman masyarakat menjalankan puasa ramadhan.

Pada pembinaan mental rohani ini kita berikan pemahaman tentang manusia sebagai makhluk sosial, makhluk yang beragama dan tak lupa kita berikan Wawasan kebangsaan sehingga baik bocil maupun orang tuanya juga menyadari kekeliruannya, jelas Kapolsek Dukuh Pakis Polrestabes Surabaya Kompol Mohammad Irfan,S.E,S.I.K

Sebagai seorang ibu Camat Dukuh Pakis menyampaikan pula bahwa pentingnya peran dan perhatian ibu kepada anak anaknya dan keluarganya sehingga tercipta suatu keluarga yang utuh penuh dengan kasih sayang.

Kegiatan pembinaan mental rohani sore tadi berjalan penuh dengan keharuan dimana para anak dibawah umur ini meminta maaf dan menangis di hadapan orang tuanya masing masing dan menyatakan menyesal kepada Kapolsek dan Camat Dukuh Pakis serta para petugas tidak akan mengulangi perbuatannya lagi yang dinyatakan pula dalam surat pernyataan.

Setelah dilakukan pembinaan mental rohani selanjutnya 9 bocil ini sore tadi juga langsung diserahkan kembali kepada orangtuanya masing masing untuk dilakukan pengawasan dan perhatian dengan memberikan kasih sayang sepenuhnya , tambah Kapolsek Dukuh Pakis Kompol Mohammad Irfan.(red)

Editor : Redaksi zonaperistiwa