Pangdam IX/Udayana Hadiri Peringatan Hari Bhayangkara Ke 78

zonaperistiwa.com

BALI, ZONAPERISTIWA.COM

Denpasar- Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Bambang Trisnohadi didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah IX/Udayana Ny.Dian Bambang Trisnohadi menghadiri Upacara dan Syukuran Peringatan Hari Bhayangkara Ke 78 di Lapangan Puputan Niti Mandala Renon Denpasar, Senin 1 Juli 2024.

Hari Bhayangkara Ke 78 kali ini mengusung tema “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi Yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas” yang puncak peringatannya dilaksanakan secara serentak Senin 1 Juli 2024 melalui upacara kebesaran. Polda Bali melaksanakan upacara tersebut di Lapangan Puputan Margarana, Renon, Denpasar yang diikuti oleh personel gabungan TNI-Polri dan instansi terkait lainnya dipimpin langsung Kapolda Bali Irjen Pol. Ida Bagus Kade Putra Narendra, S.I.K., M.Si.

Kegiatan dimulai dengan upacara pasukan gabungan, pertunjukan marching band, dan simulasi penanganan aksi massa yang digelar di Lapangan Puputan Margarana, Denpasar. Dilanjutkan dengan Defile pasukan TNI, Polri, Satpol PP dan Pecalang mengambil lokasi di Jalan Raya Puputan di depan Monumen Perjuangan Rakyat Bali Bajra Sandhi.

Kapendam IX/Udayana Kolonel Inf Agung Udayana, S.E.,M.M. dalam keterangan persnya menyampaikan ucapan Dirgahayu kepada Kepolisian Republik Indonesia pada umumnya dan khususnya Polda Bali pada peringatan Hari Bhayangkara ke-78 ini.

Kapendam juga menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi atas kerja keras dan dedikasi Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, serta mengharapkan “Bersama-sama ciptakan sinergitas dan soliditas yang lebih kuat antara TNI dan Polri untuk menghadapi tantangan di masa depan demi menjaga keutuhan dan kedaulatan negara”ujarnya.

Hadir pada kegiatan tersebut Pj Gubernur Bali, Pangdam IX/Udayana, Ketua DPRD Provinsi Bali, Kasdam IX/Udayana, Wakapolda Bali, Danrem 163/WSA, Kabinda Bali, Danlanal Denpasar, Danlanud Ngurah Rai, Kajati Bali, Para Asisten Kasdam IX/Udayana, Para Dan/Kabalak Kodam IX/Udayana, PJU Polda Bali, Kapolresta/Kapolres jajaran Polda Bali, Ketua FKUB Prov Bali, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Puri serta undangan lainnya. (Pendam IX/Udy) (TIM)

Editor : Redaksi zonaperistiwa

Nasional
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru