zonaperistiwa.com skyscraper
zonaperistiwa.com skyscraper

Pekon Panggung rejo ,Pringsewu Adakan Pelatihan Pemberdayaan PKK,Kampung Pancasila

avatar zonaperistiwa.com

Pringsewu | zonaperistiwa.com |

 

Pemerintah Pekon Panggung rejo ,kecamatan Sukoharjo ,kabupaten Pringsewu, Lampung menyelenggarakan pelatihan pemberdayaan Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Lampung Pancasila 2024 dengan menghadirkan camat Sukoharjo Yuli Septiwati ,S. Pd , M.M yang diselenggarakan di balai pekon setempat ,Selasa (29/10/2024).

Menurut keterangan yang disampaikan ketua panitia penyelenggara pelatihan pemberdayaan PKK Lampung Pancasila Satrio Piningit bahwa pelatihan tersebut diadakan selama satu hari dengan menghadirkan 20 orang peserta .

"Pelatihan tersebut kita menghadirkan 20 orang peserta dari kampung Pancasila dengan harapan kesejahteraan keluarga bisa terus ditingkat di kampung Pancasila khususnya dan umumnya di pekon panggung Rejo.

Dalam sambutannya camat Sukoharjo Yuli Septiwati , S. Pd, MM meminta kepada para peserta yang hadir bahwa sesuai dengan namanya kampung Pancasila artinya kita harus saling menghormati dan menghargai ,sebagai orang yang beragama ,tentunya kebersamaan dalam menuju keluarga sejahtera.

"Sesuai dengan namanya kampung Pancasila artinya kita harus menjaga keutuhan dalam keluarga ,bermasyarakat dan bernegara serta beragama demi kesejahteraan keluarga kita masing masing " pungkasnya  

Terpisah kepala pekon(kapekon ) setempat Supartono saat menyampaikan keterangannya kepada wartawan bahwa pelatihan pemberdayaan PKK kampung Pancasila merupakan bagian dari kewajibannya dalam membentuk keluarga sejahtera 

" Ini merupakan bentuk tanggung jawab pemerintah Pekon panggung Rejo dalam membentuk keluarga sejahtera sehingga dipandang perlu untuk melakukan pelatihan ini " pungkasnya .

(Irfan)

Editor : Kaperwil Lampung