Safari Ramadan: Polsek Kenjeran Gelar Sholat Tarawih Berjamaah dan Himbauan Kamtibmas di Bulan Ramadhan

zonaperistiwa.com

Zonaperistiwa || Tanjung perak - Polsek Kenjeran, yang berada di bawah naungan Polres Pelabuhan Tanjung Perak, melaksanakan kegiatan Sholat Tarawih berjamaah di Langgar Silaturahmi, Jalan Nambangan Gang Manggis, Kelurahan Kedung Cowek, Kecamatan Bulak, Surabaya. Kegiatan yang berlangsung pada Rabu, 12 Maret 2025, pukul 19.00 WIB ini dihadiri oleh sekitar 30 jamaah.

Kegiatan ini dipimpin oleh Bhabinkamtibmas Kedung Cowek, Aiptu Puji Sugiarto, yang didampingi oleh anggota piket fungsi Polsek Kenjeran. Sholat Isya' dan Tarawih dipimpin oleh Ustadz Said sebagai imam.

Baca juga: Ramadan Berkah: Satreskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak Berbagi Takjil dan Edukasi Kamtibmas di Surabaya

Usai pelaksanaan Sholat Tarawih, Aiptu Puji Sugiarto memberikan himbauan Kamtibmas serta tauziah singkat kepada jamaah. Dalam himbauannya, ia mengajak masyarakat untuk memperbanyak ibadah dan amal kebaikan di bulan suci Ramadhan serta menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan.

Adapun himbauan yang disampaikan meliputi:

Larangan menyalakan petasan atau bahan peledak yang membahayakan.

Menghindari konvoi, balap liar, serta penggunaan knalpot bising.

Baca juga: Polisi Peduli, Jelang Berbuka Puasa Polrestabes Surabaya Patroli Sambil Berbagi

Menjaga toleransi antarumat beragama dan menghindari aktivitas yang berpotensi menimbulkan tawuran.

Waspada terhadap tindak kejahatan seperti pencurian, perampokan, dan penipuan (3C).

Memastikan rumah dalam keadaan aman dan terkunci saat ditinggalkan.

Baca juga: Polsek Krembangan Berbagi Takjil Ramadan, Wujud Kepedulian ke Masyarakat


Kegiatan berakhir pukul 20.00 WIB dengan situasi yang aman, lancar, dan kondusif. Takmir langgar serta jamaah memberikan apresiasi atas kehadiran dan upaya Polsek Kenjeran dalam menjaga keamanan selama bulan Ramadhan.

Kapolsek Kenjeran, Kompol Yuyus Andriastanto, S.H., M.H., menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi dengan masyarakat serta meningkatkan keimanan dan ketakwaan di bulan penuh berkah.

"Kami berharap, melalui kegiatan ini, masyarakat dapat merasa lebih aman dan nyaman dalam menjalankan ibadah di bulan suci Ramadhan," kata Kapolsek Kenjeran, pada Kamis (13/03/2025).         (Atk)

Editor : Redaksi zonaperistiwa

Nasional
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru