Malam Tasyakuran HUT Kemerdekaan Warga TAS 3 Grabagan Gelar Panggung Hiburan

zonaperistiwa.com

Zonaperistiwa Sidoarjo,. Berbeda dengan tahun sebelumnya, antusiasme masyarakat dalam menyambut HUT Kemerdekaan RI di tahun ini begitu semarak dimana mana. Tak terkecuali di Perum TAS 3 Grabagan, Tulangan, Sidoarjo.

Panggung megah layaknya panggung konser musik didirikan dalam meramaikan ulang tahun kemerdekaan negeri tercinta ini.

"Panggung sengaja kita bikin megah sebab Alhamdulillah tahun ini kita dapat menyelenggarakan setelah dua tahun sebelumnya tidak bisa karena pandemi Covid," kata Junaedi Ketua RW 08 Perum TAS 3 Grabagan, Selasa (16/8/2022).

Pada momen yang juga dihadiri oleh Kades Grabagan tersebut, rangkaian acara tersaji sangat menarik dan meriah. Masing-masing RT yang terdiri dari 7 RT yang ada dilingkungan RW 08 menampilkan wakilnya dengan tarian, lagu maupun gerak koreografi.

"Benar seperti itu. Sudah dua tahun kita tidak bisa merayakan HUT RI dengan gelaran hiburan semacam ini akibat kondisi negara waktu itu tengah diserang wabah virus Covid yang menyebabkan kita harus saling menjaga jarak dan melarang kegiatan yang berpotensi menimbulkan kerumunan massa," terang Junaedi

Ketua RW 08 TAS 3 Grabagan yang juga anggota TNI AL itu juga berharap pagelaran panggung hiburan itu dapat lebih menambah rasa kekompakan antar sesama warga sehingga tercipta kerukunan, persatuan dan kesatuan sebagaimana yang dicontohkan oleh para pahlawan kemerdekaan dahulu. (git)

Editor : Redaksi zonaperistiwa

Nasional
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru