Sidoarjo Resmi Batal Sebagai Tuan Rumah AFF U-23, Di Ajukan Untuk Peluang Gelar Kualifikasi Piala Asia 2026

zonaperistiwa.com

Zonaperistiwa - Sidoarjo. Kabar Kabupaten Sidoarjo menggelar ajang Piala AFF U-23 2025 resmi dibatalkan. Kepastian itu diumumkan melalui halaman web PSSI pada sabtu malam (19/04/2025). 

"PSSI memilih Stadion Utama GBK, Jakarta dan Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, sebagai tempat pelaksanaan Mandiri ASEAN U-23 Championship 2025" tulis PSSI dalam halaman web-nya. 

Baca juga: Evandra Florastra Bawa Kemenangan Lawan Korsel, Timnas U-17 Selangkah Lagi Lolos Pildun U-17 FIFA 2025 Qatar.

Turnamen tersebut dilaksanakan 15 sampai dengan 31 Juli 2025, diikuti 12 negara yang terbagi dalam 3 grup. 

Meski telah dibatalkan, dalam halaman resmi PSSI, Sidoarjo masih berkesempatan gelar turnamen internasional lainnya. 

Stadion Gelora Delta Sidoarjo diajukan dalam bidding untuk kualifikasi Piala Asia U-23 2026.

Baca juga: Kebakaran Wantilan Pura Bias Tugel Nusa Dua, Ini Penjelasan Polisi*

Kepastian tersebut akan diumumkan AFC pada akhir April mendatang. 

Kualifikasi dibagi beberapa grup yang terdiri dengan masing-masing 4 hingga 5 negara dari berbagai wilayah Asia.

Dari kualifikasi itu akan dilakukan putaran final Piala Asia U-23 2026 dengan Arab Saudi sebagai tuan rumah. Berlangsung pada 7 hingga 25 Januari 2026.

Sebelumnya telah disampaikan oleh Ketua Umum PSSI, Erick Tohir, Stadion Gelora Delta Sidoarjo di gunakan sebagai venue AFF U-23 2025.(Din)

 

Editor : Redaksi zonaperistiwa

Nasional
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru