Zonaperistiwa Surabaya, 20 Oktober 2024 — Puti Guntur Soekarno, menggelar acara sosialisasi Program Indonesia Pintar (PIP) di Surabaya.Kegiatan ini berlangsung dihadiri ratusan warga yang antusias mendengarkan pemaparan mengenai program yang bertujuan untuk membantu pendidikan anak-anak Indonesia.
Fraksi PDI Perjuangan Puti Guntur Soekarno,S.IP Bersama H.Budi Leksono,S.H Sekertaris Komisi A DPRD Kota Surabaya Menggelar Sosialisasi Program Indonesia Pintar ( P.I.P) Jalur Aspirasi 2024,Surabaya (20/10/2024)Siang.
H.Budi Leksono,S.H Sekertaris Komisi A DPRD Kota Surabaya atau Ketua Relawan Buleks 99 menjelaskan pentingnya pendidikan sebagai fondasi utama dalam membangun masa depan bangsa. "Ilmu yang kau peroleh saat ini, bukan hanya untukmu, tapi juga untuk bangsa dan negara," pesan yang tertera di backdrop acara menggambarkan semangat yang dibawa dalam program ini.
Dalam Sambutan Budi Leksono Menyatakan kepada bapak, ibu yang putra putrinya mendapatkan bantuan PIP mohon jangan lupa dengan mbak putih Guntur Soekarno yang sudah membantu program PIP ini bentuk mbak putih guntur memperjuangkan kita.
Program Indonesia Pintar merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk memastikan setiap anak Indonesia mendapatkan akses pendidikan yang layak, terutama bagi mereka yang berasal dari keluarga kurang mampu. Puti menyatakan, "Kami berjuang di parlemen agar setiap anak bisa terus belajar dan mendapatkan pendidikan yang mereka butuhkan untuk masa depan yang lebih baik."
Selain itu, acara ini juga menghadirkan H. Budi Leksono, S.H., Ketua relawan Buleks 99 yang turut mendukung program ini dengan memberikan aspirasi serta membantu warga yang hadir untuk memahami cara mendaftarkan anak-anak mereka agar dapat memperoleh manfaat dari PIP.
Harapannya dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pendidikan dan akses terhadap Program Indonesia Pintar yang telah dirancang untuk mendukung generasi muda dalam mencapai cita-cita mereka.
Acara terakhir ditutup dengan Doa dan pembagian sertifikat yang sudah terdaftar mendapatkan bantuan program Indonesia pintar dari mbak putih yang merupakan program Jokowi untuk anak sekolah di Indonesia.(red)
Editor : Redaksi zonaperistiwa