Jalin Koordinasi Kamtibmas Kapolsek Denbar Kunjungi Kantor Satpol PP

zonaperistiwa.com
Silaturrahmi Kapolsek Denbar temui Kasatpol PP Kota Denpasar, koordinasi terkait kamtibmas

Dalam rangka bersilahturahmi guna meninggatkan sinergitas Kepolisian dan Satpol PP Kota Denpasar untuk bersama-sama bekerja dengan tegas menegakan semua perda demi membangun Kota Denpasar yang aman, nyaman dan tertib.

Untuk itulah Kapolsek Denbar Kompol Laksmi Trisnadewi W, S.H, S.I.K., mengunjungi Kantor Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Denpasar di Jl. Nangka Selatan Kecamatan Denpasar Utara, Senin (29/7/2024). Kedatangan Kapolsek Denbar disambut langsung Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP) Kota Denpasar Anak Agung Ngurah Bawa Nendra diruang kerjanya.

Baca juga: Mewujudkan Pilkada 2024 Aman Dan Damai Kapolsek Denbar Cooling System Bersama Warga Pendatang

Pada kesempatan tersebut Kapolsek Denbar yang hadir didampingi Ps. Kanit Intelkam Ipda Ade Hary Minggana, S.H., beserta anggota mengucapan terima kasih atas sambutan serta waktunya berkesempatan bertemu langsung berkoordinasi terkait tugas-tugas menjaga kamtibmas.

Kapolsek juga menanyakan permasalahan-permasalahan yang sering terjadi di wilayah kota Denpasar. Hal ini dilakukan untuk menciptakan sinergitas guna bersama-sama menjaga situasi yang aman dan kondusif.

Baca juga: Patroli Subuh Blue Light Patrol Polsek Denpasar Barat Antisipasi Tindak Kriminal

Kompol Laksmi juga menekankan bahwa Polsek Denbar akan selalu bersinergi dalam setiap kegiatan dan melakukan komunikasi yang baik dengan instansi terkait.

"Koordinasi antar instansi sangat penting karena keamanan dan ketertiban di wilayah Kota Denpasar merupakan tanggung jawab bersama", ucapnya.

Baca juga: Anjangsana Bhakti Sosial Bhayangkari Peduli, Kapolsek Denpasar Barat Berikan Bantuan Anak-anak Panti Asuhan

Hal senada diucapkan Kasatpol PP Kota Denpasar Anak Agung Ngurah Bawa Nendra, bahwa pihaknya akan siap membantu dan bersinergi dengan Polsek Denbar dalam penegakkan Perda terkait penanganan gepeng dan anak jalanan (anjal) serta penanganan masalah kamtibmas lainnya.

Editor : Redaksi zonaperistiwa

Nasional
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru