Surabaya-Zonaperistiwa.com - Inovasi Pelayanan kepada warga maupun masyarakat untuk menggunakan Layanan Penitipan Sepeda Motor Gratis di Mapolsek Sukolilo Surabaya.Selasa tanggal 25 April 2023 pukul 15.30 Wib
Dalam hal tersebut di atas sebelum
Menjelang hari Raya Iedul Fitri 1444H/2023M seluruh Bhabinkamtibmas Polsek Sukolilo Surabaya memberikan Himbauan kepada Perangkat Rt dan Rw Se Kec.Sukolilo Surabaya untuk mengsosialisasikan kepada warganya apabila meninggalkan kendaraannya di rumah maupun di kos serta di kontrakan yang tidak ada penjaganya atau penghuninya untuk bisa menggunakan layanan penitipan barang berharga tersebut di mapolsek Sukolilo maupun Polsek terdekat
sehingga warga yang hendak melakukan perjalan pulang kampung maupun bepergian jauh agar lebih merasa aman, nyaman dan tenang pada saat ditinggal pulang untuk mudik mau pun liburan
Layanan Penitipan Kendaraan Sepeda Motor tersebut di atas tidak dipungut biaya, (Gratis) dan untuk batas waktu tidak ada batasan, persyaratan warga hanya melaporkan ke Piket Mapolsek Surabaya untuk didata dan masukkan data mutasi.
Dalam inovasi tersebut kapolsek Sukolilo Kompol.M.Soleh, SH, M.M menjelaskan inovatif tersebut bentuk kepedulian mapolsek Sukolilo agar memberikan rasa aman kepada masyarakat dan tidak terlalu khawatir jika akan meninggalkan rumah di jangka waktu yang lama atau saat bepergian.
maka dari itu jajaran Polda Jatim polres tabes Surabaya dan seluruh mapolsek agar bisa melindungi masyarakat sekitar dan saling menjaga agar masyarakat tidak khawatir dan juga memberikan rasa aman terhadap warganya
hal ini selalu di himbau kan kepada RT maupun RW setempat untuk bisa saling kerjasama dengan instansi setempat dalam giat inovasi tersebut agar masyarakat bisa tenang dan aman "
Pungkasnya (Dedy)
Editor : Redaksi zonaperistiwa