zonaperistiwa.com skyscraper
zonaperistiwa.com skyscraper

SKUADRON UDARA 100 MELAKSANAKAN LATIHAN TERBANG MALAM

avatar zonaperistiwa.com

Zonaperistiwa Sidoarjo Puspenerbal (26/07) Selasa. 26 Juli 2022. Dalam rangka meningkatkan profesionalisme dan kemampuan para penerbang serta ground crew para pengawak pesawat helikopter AS-565 MBe Panther, Komandan Wing Udara 2 Letkol Laut (P) Sahid Hamdani, S.H. menggelar latihan terbang malam.

Diawali dengan night briefing dan cek kesehatan para penerbang dan crew kegiatan terbang malam tersebut dilaksanakan di Apron Delta Skuadron Udara 100, terdapat tiga sorti dengan menggunakan Helikopter AS-565 MBe Panther.

Dalam pelaksanaan latihan terbang malam ini dipimpin langsung oleh Wadan Skuadron 100 Wing Udara 2, Kapten Laut (P) Panji Yustiaji untuk pemantapan kualifikasi para penerbang AS 565 MBe Panther dengan materi terbang instrument dengan menggunakan ILS, SBO serta test NVG (Night Vision Goggles).

Skuadron Udara 100 dibawah Wing Udara 2 Puspenerbal merupakan Skuadron yang bertugas sebagai Skuadron anti kapal selam. Helikopter ini mampu mengusung torpedo yang dapat diluncurkan dari udara untuk menghancurkan kapal selam musuh. Tentunya, penerbangan malam hari sangat berguna untuk mengasah kemampuan dan keterampilan terbang seluruh penerbang TNI-AL.

Latihan terbang malam berjalan dengan aman dan lancar serta dihadiri juga tim pendukung dari Lambangja, PAM, Ops Wing Udara 2 dan PMK, BO, Kesehatan dari Lanudl Juand untuk menjaga keselamatan terbang dan kerja dalam kegiatan tersebut.(red)

Editor : Redaksi zonaperistiwa