Tanggamus | zonaperistiwa.com |
- Kapolres Tanggamus, AKBP Rahmad Sujatmiko, S.I.K., M.H., menghadiri kegiatan pembukaan Karya Bakti TNI Kodim 0424 Tanggamus Tahun 2025 yang berlangsung di Pekon Pariaman, Kecamatan Limau, Kabupaten Tanggamus, Senin (19/5/2025).
Acara yang berlangsung mulai pukul 08.30 WIB hingga 10.30 WIB ini dihadiri oleh berbagai pejabat Forkopimda dan kepala dinas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanggamus.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang bertujuan memperkuat sinergi TNI dengan pemerintah daerah serta masyarakat dalam pembangunan infrastruktur dan pemberdayaan masyarakat.
Dalam kegiatan tersebut, hadir pula Dandim 0424 Tanggamus Letkol Inf Vicky Heru Harsanto, S.I.P., M.Si., Wakil Bupati Tanggamus Agus Suranto, Ketua DPRD Agung Setyo Utomo, S.T., M.M., serta sejumlah kepala dinas dan camat Limau.
Kegiatan pembukaan karya bakti ini juga melibatkan sekitar 100 undangan yang terdiri dari tokoh masyarakat, kepala pekon se-Kecamatan Limau, serta perwakilan dari berbagai instansi.
Kapolres Tanggamus AKBP Rahmad Sujatmiko menyampaikan bahwa kehadirannya merupakan bentuk dukungan terhadap sinergi TNI-Polri dan pemerintah daerah dalam mendorong pembangunan wilayah pedesaan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
"Melalui kegiatan ini, kita harapkan terbangunnya semangat gotong royong dan kerja sama lintas sektor yang kuat dalam mewujudkan desa yang mandiri dan sejahtera," tegas AKBP Rahmad Sujatmiko.
TMMD dan Karya Bakti TNI menjadi program strategis untuk mempercepat pemerataan pembangunan dan meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat, khususnya di wilayah pedesaan yang masih membutuhkan dukungan infrastruktur dan layanan dasar.
(Irfan)
Editor : Kaperwil Lampung