Pastikan keamanan Jelang Pencoblosan Blue Light Patrol di wilayah Kuta Selatan Dioptimalkan

zonaperistiwa.com

Kuta Selatan, Badung – Untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap terjaga, Polsek Kuta Selatan melaksanakan kegiatan blue light patrol pada Selasa malam (19/11) hingga Kamis dini hari (21/11). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh IPTU IB KM Suardika, S.H., selaku perwira pengawas, bersama tim dengan menggunakan satu unit mobil dinas.

 

Baca juga: Pasar Murah Polresta Denpasar, Warga Antusias Membeli Kebutuhan Pokok


Patroli dimulai dengan menyusuri ruas Jalan By Pass Ngurah Rai hingga Jembatan Panjang Jimbaran. Sepanjang rute tersebut, tim juga melakukan pemantauan terhadap fasilitas perbankan dan ATM yang dianggap rawan pada malam hari.

 


Kapolsek Kuta Selatan, KOMPOL I Gusti Ngurah Yudistira, S.H., M.H., menjelaskan bahwa kegiatan blue light patrol ini merupakan agenda rutin yang dilakukan personel untuk menjaga situasi Kamtibmas, terutama pada malam hari saat aktivitas masyarakat mulai berkurang.

Baca juga: Polresta Denpasar Ikuti Zoom Meeting Launching Penguatan Program Pekarangan Pangan Lestari untuk Ketahanan Pangan dan Ma

 


“Melalui patroli ini, kami berharap dapat menekan angka kejahatan dan pelanggaran di malam hari, sehingga masyarakat merasa lebih aman dan nyaman,” ujar Kapolsek Kuta Selatan.

Baca juga: Safari Kamtibmas Bertajuk "Jumat Curhat" di Sentral Parkir Kuta

 


Kegiatan ini sekaligus menjadi langkah preventif Polsek Kuta Selatan dalam menjaga wilayah tetap kondusif serta memberikan rasa aman bagi masyarakat, khususnya di kawasan-kawasan yang rawan tindak kejahatan.

Editor : Redaksi zonaperistiwa

Nasional
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru