Pimpin Upacara Bendera, Danlantamal V Sampaikan Amanat Kasal

zonaperistiwa.com

Zonaperistiwa Surabaya - Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) V Laksamana Pertama TNI Supardi memimpin Upacara Bendera, selain itu Komandan Lantamal V juga menyampaikan Amanat Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali. Jumat (17/02) yang bertempat di Lapangan Apel Mako Lantamal V Jalan Laksda M. Nazir No. 56 Perak Surabaya.

Upacara bendera yang diselenggarakan setiap tanggal tujuh belas memiliki arti penting bagi kita semua. Karena hal tersebut bertujuan untuk meningkatkan semangat juang dan cinta tanah air serta sebagai media komunikasi unsur pimpinan kepada satuan-satuan di bawahnya.

Dalam amanat tersebut Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) menekankan Kembali tentang empat pilar pembangunan kekuatan TNI AL yang mana menjadi prioritas dalam program kerja TNI AL tahun 2023 dan juga menjadi pondasi guna mewujudkan visi dari Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono menjadikan TNI sebagai patriot NKRI.

Pentingnya empat pilar pembangunan kekuatan TNI AL yang pertama yaitu personel TNI AL yang profesional, kedua mewujudkan Sistem Senjata Armada Terpadu (SSAT) dengan kesiapan tempur tinggi, ketiga dengan perencanaan dan penganggaran yang efektif dan keempat berupa outcome tugas operasi yang meningkat, Ungkap Komandan Lantamal V dalam menyampaikan amanat Kepala Staf Angkatan Laut.

Turut hadir Wakil Komandan Lantamal V Kolonel Marinir Joni Sulistiawan, Para Asisten Danlantamal V, Para Kasatker Jajaran Lantamal V, Serta seluruh Prajurit dan PNS Mako Lantamal V.(red)

Editor : Redaksi zonaperistiwa

Nasional
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru